Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

OPPO F5 Vs Xiaomi Redmi Note 4, Mana Smartphone Pemilik Fitur RAM 4GB Terbaik?

Keberhasilan Oppo meraih peringkat kedua di Indonesia, tidak lain karena strategi pemasarannya yang sangat gencar. Apalagi beriringan dengan kemunculan produk smartphone terbarunya yakni Oppo F5 di Indonesia, produk ini diunggulkan dengan layar penuh, serta kamera depan yang ditanamkan kecerdasan buatan di dalamnya. Sementara itu, Xiaomi juga berhasil menduduki peringkat teratas di Indonesia, namun masih dibawah Oppo.

Baca Juga

Namun pengguna yang royal juga tidak kalah banyak. Xiaomi memang terkenal dengan sebuah Apple China dengan spesifikasi dan fitur menarik dan harga yang murah. Salah satu produk Xiaomi yang sedang naik daun saat ini yaki Xiaomi Redmi Note 4. Sebagai primadona didalam kategori Readmi, smartphone ini memiliki Chipset Qualcomm Snapdragon 625, yang dijual dengan harga murah. Banyak yang penasaran juga mengenai perbedaan kedua smartphone ini. Oleh karena ini silahkan cek penjelasannya berikut ini.



OPPO F5 Vs Xiaomi Redmi Note 4

Oppo F5 sendiri dibekali dengan layar 6 Inci beresolusi Full HD 2160x1080 pixel, berteknologi IPS dan beraspek rasio 18:9 yang memenuhi di bagian depannya. Sementara itu Layar Xiaomi Redmi Note 4 berukuran 5,5 Inci beresolusi Full HD 1920x1080 pixel dan berteknologi IPS, dapat dilihat bahwa layar Oppo F5 ternyata lebih kekinian di bagian depan.

Pada fitur kamera, Oppo F5 mengandalkan kamera depan dengan resolusi 20MP yang ditanamkan kecerdasan buatan dan kamera belakang beresolusi 16MP, sedangkan Xiaomi Redmi Note 4 terdapat fitur kamera depan beresolusi 5MP dan kamera belakang 13MP, dapat dilihat dari perbedaan fitur kameranya ternyata Oppo F5 yang dijuluki selfie expert lebih unggul dalam hal kamera utama dan kamera depan.

Lalu sekarang melalui spesifikasi hardware, Oppo F5 memiliki Chipset Mediatek MT6763T Helio P23 Octa Core berkecepatan 2,5 Ghz, RAM dengan varian 4GB dan 6GB serta Internal Storage 32 GB dan 64GB. Sementara itu Xiaomi Redmi Note 4 dibekali Processor Qualcomm Snapdragon 625 Octa Core berkecepatan 2Ghz, RAM dengan varian 3Gb dan 4Gb, serta Internal Storage sebesar 32 GB dan 64GB. Jika dilihat dari perbedaan spesifikasi hardware Oppo F5 masih tetap juaranya.
Dilihat dari kapasitas baterai, Oppo F5 memiliki baterai berkapasitas 3200 mAh sedangkan baterai Xiaomi Redmi Note 4 berkapasitas 4100 mAh, dapat dilihat lagi perbedaan keduannya ternyata Redmi Note 4 kapasitas baterainya lebih besar daripada Oppo F5.




Perbedaan antara Oppo F5 dan Xiaomi Redmi Note 4

Selanjutnya untuk fitur tambahan lain yang dimiliki oleh keduanya, bahwa keduanya sama-sama memiliki fitur dual sim dengan jangkauan jaringan 4G LTE, Wifi, Bluetooth, Sensor Fingerprint, dan Sistem Operasi OS Android Nougat. Namun Redmi Note 4 memiliki satu kelebihan khusus yakni memiliki Sensor Inframerah yang dapat dijadikan sebagai remote AC, TV, DVD, dan lainnya, sementara itu kelebihan khusus yang dimiliki oleh Oppo F5, di dalam nya ditanamkan Fitur Facial Unlock.

Baca Juga


Jadi mengenai harga Oppo F5 Saat ini dan Harga Xiaomi Redmi Note 4 terbaru berdasarkan informasi terpercaya, bahwa Oppo F5 dibanderol dengan harga Rp 3.999.000 untuk varian RAM 4GB dan Rp 5.199.000 untuk varian RAM 6GB. Sedangkan Xiaomi Redmi Note 4 dijual secara resmi di Indonesia dengan harga mencapai Rp 2.199.000 untuk varian RAM 3GB dan Rp. 2.599.000 untuk varian RAM 4GB.

Berdasarkan penjelasan dari masing-masing fitur yang ada, dari sisi spesifikasi hardware, performa, sensor inframerah, daya tahan baterai, kapasitas baterai, dan harga Xiaomi Redmi Note 4 lebih diunggulkan. Namun jika dilihat dari fitur kamera depan, kamera utama, facial recognition, dan layar utama maka Oppo F5 dapat menjadi pilihan utama.